IMG_5731Jumlah wisatawan yang berkunjung ke Banjarnegara terus mengalami peningkatan setiap tahunnya.selain berpromosi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banjarnegara juga terus berbenah menjadikan Banjarnegara sebagai satu destinasi Pariwisata unggulan di Indonesia. Banjarnegara memiliki begitu banyak potensi wisata alam, selain daerah pegunungan juga banyak wisata minat khusus yang memacu adrenalin dan beragam wisata budaya yang tidak dimiliki daerah lain seperti ujungan, bentang ondol, ritual pemotongan rambut gimbal dan sejumlah budaya lainya yang memiliki nilai tersendiri.Ada banyak faktor penting lain yang harus dapat dibenahi kata Dwi Suryanto Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Banjarnegara.

Akses jalan , masih menjadi faktor penting yang mendesak untuk segera dibenahi jika ingin mewujudkan Banjarnegara sebagai jantungnya wisata di Jawa Tengah. Faktor lain yang tidak kalah penting, menyiapkan masyarakat desa wisata sebab hal ini sangat erat kaitannya dengan kenyamanan para wisatawan. Fasilitas di obyek wisata juga harus menunjang kenyamanan pengunjung,ini yang harus kita benahi.Kami juga bekerjasama dengan lintas sektoral untuk mendukung sektor wisata.kita tidak bisa kerja sendiri,namun harus ada dukungan berbagai pihak,”katanya.Dukungan masyarakat untuk menjadikan Banjarnegara ‘The Heart of Central Java’ tentu sangat diperlukan.Termasuk keamanan dan kenyamanan bagi wisatawan saat menuju dan selama berada di obyek wisata.Sebuah kota menjadi layak untuk dikunjungi wisatawan apabila ada jaminan keamanan dan keselamatan bagi para wisatawan. “faktor keamanan dan kenyamanan menjadi sesuatu yang sangat penting dan berpengaruh terhadap pengembangan pariwisata,”katanya. ( Sumber Satelit Post, Selasa 31 Januari 2017 halaman 12)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


Kategori : Dieng, Trending Topic
Keyword :


Statistik Pengunjung

  • 1931954Total halaman dikunjungi:
  • 158Halaman dikunjungi hari ini:
  • 449Halaman dikunjungi kemarin:
  • 965963Total Pengunjung:
  • 74Pengunjung hari ini:
  • 254Pengunjung kemarin:
  • 5Pengunjung online:
  • January 1, 2019Statistik terhitung sejak: