Banjarnegara. Kawasan Wisata Dieng zona satu (Candi Arjuna, Kawah Sikidang dan Museum Kailasa) merupakan wisata unggulan di Kabupaten Banjarnegara yang mashur dengan wisata budaya maupun wisata alamnya yang mampu menghipno wisatawan.

Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono didampingi Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Kepala Dinas Kominfo dan beberapa pejabat Pemerintah Daerah telah menjajal lorong jembatan kahyangan, setelah dirampungkannya pembangunan boardwalk sepanjang seribu meter dari gerbang sampai mengelilingi Kawah Sikidang, Selasa, 8/11/20.

Dalam tinjauannya Bupati Budi Sarwono terlebih dahulu melakukan cheking pedestrian dan gazebo sepanjang jalur aswatama sampai Komplek Museum Kailasa yang baru dirampungkan pembangunannya.

“Saya mengapresiasi pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Banjarnegara yang telah menyelesaiakan pembangunan jalur pedestrian dan kawasan wisata Kawah Sikidang yang indah mempesona ini, pasti wisatawan akan lebih senang dan puas, pesan saya jaga kebersihan dan tingkatkan pelayanan pada wisatawan dengan baik dengan senang hati juga mengedukasi masyarakat lingkungan untuk bersama sama memelihara dengan menjaga keamanan, kebersihan, keindahan, kesejukan, ketertiban, kenyamanan, ramah dalam pelayanan, sehingga wisatawan akan membawa kenangan yang baik”, tutur Budhi Sarwono. “Saya komit kok, untuk kedepannya pembangunan kita titik beratkan pada sektor pariwisata”, imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama Kadisparbud Drs. Agung Yusianto, M.Si menyampaikan ungkapan kebanggaanya atas telah selesainya pembangunan boardwalk Kawah Sikidang.

“Saya merasa bangga dan senang melihat daya tarik Kawah Sikidang yang benar benar berbeda, kini Sikidang lebih menarik dan instagramable maka dalam waktu yang tidak lama, Sikidang akan lebih dibanjiri wisatawan. Untuk itu pada era pandemik covid-19 ini patuhi protokol kesehatan pada setiap obyek wisata, ingat pesan ibu *Cuci tangan memakai sabun, memakai masker dan selalu menjaga jarak *demi kesehatan dan keselamatan kita semua”. Mulane mayuh pada njagani plesiran, ujarnya (dien’s-20)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


Kategori : Dieng, Wisata
Keyword :


Statistik Pengunjung

  • 1932068Total halaman dikunjungi:
  • 272Halaman dikunjungi hari ini:
  • 449Halaman dikunjungi kemarin:
  • 966019Total Pengunjung:
  • 130Pengunjung hari ini:
  • 254Pengunjung kemarin:
  • 2Pengunjung online:
  • January 1, 2019Statistik terhitung sejak: