Banjarnegara: Sejumlah 54 unit dokar yang berasal dari wilayah Banjar Kota, Wanadadi, Sokanandi, Purwareja Klampok meramaikan gelaran Festival Dokar Wisata 21 Agustus 2017 di Komplek Alun alun Banjarnegara

Festival Dokar Wisata bentuk upaya pelestarian keberadaan sarana transportasi tradisional warisan jaman Kerajaan.

Pernak pernik yang beraneka warna menghiasi dokar sangat menarik sehingga memancing para wisatawan berebut untuk mengendarai saat dokar akan berparade mengelilingi kota Banjarnegara dengan gratis sambil menikmati pemandangan kota gilar gilar dan udara yang sejuk..

 

“Gelaran Festival Dokar Wisata salah satu upaya promosi pariwisata Banjarnegara yang akan kami gelar tanggal 21 Agustus  setiap tahunya, karena pada pagi harinya tanggal 22 di pergunakan sebagai kendaraan Para Pejabat Di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banjarnegara pada Prosesi Kirab Panji lambang Daerah memperingati Hari Jadi Banjarnegara” tutur Dwi Suryanto Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Banjarnegara.

Ada tiga kejuaraan dan tiga nominasi dalam Festival Dokar Wisata yaitu:

  • Juara 1 atas nama Subagyo dari Parakancanggah Banjarnegara
  • Juara 2 atas nama Pujianto dari Semampir Banjarnegara
  • Juara 3 atas nama Jamhari dari Sokanandi Banjarnegara
  • Nominasi Modifikasi atas nama Adnan Solikhin dari Sokanandi Banjarnegara.
  • Nominasi Kebersihan atas nama Turyanto dari Parakancanggah Banjarnegara
  • Nominasi Kenyamanan atas nama Misngad dari Karangjambe Wanadadi Banjarnegara.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


Kategori : budaya, Seputar Banjarnegara
Keyword :


Statistik Pengunjung

  • 1970373Total halaman dikunjungi:
  • 95Halaman dikunjungi hari ini:
  • 391Halaman dikunjungi kemarin:
  • 981314Total Pengunjung:
  • 19Pengunjung hari ini:
  • 161Pengunjung kemarin:
  • 1Pengunjung online:
  • January 1, 2019Statistik terhitung sejak: