Lodra Jaya Desa Wisata Winong Kecamatan Bawang
Event Budaya Festival Lodra Jaya yang berpusat di lapangan Tanggul Asri Desa Winong yang diinisiasi Pokdarwis Dewi Sri bertujuan untuk promosi pariwisata Rabu 12 September 2018.
Lodra Jaya merupakan salah satu prajurit Pangeran Diponegoro sebagai pendiri Desa Winong, oleh masyarakat setempat diangkat menjadi Lurah. Sebagai ungkapan kegembiraan dan rasa syukur mayarakat Desa Winong sangat antusias untuk mengikuti festival Lodra Jaya yang bertema hasil bumi dengan penampilan beragam Tumpeng hias, Gunungan palawija, sayur dan buah bahkan berbagai duplikasi alat pertanian dan rumah tangga seperti pengangson lodhong (alat mengambil air dari bambu) jaman dahulu.
Festival Lodra Jaya terdiri dari 22 RT dari enam wilayah RW se Desa Winong yang diarak dari komplek rumah penduduk sejauh dua Km menuju lapangan Tanggul Asri Desa Winong, untuk di Ruwat dan dikepung (dimakan bersama).
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Banjarnegara (Dwi Suryanto) mewakili Bupati Banjarnegara dalam sambutanya mengapresiasi event kolaborasi antara karnaval dan Ruwat Bumi dan berharap menjadi embrio event Jawa Tengah. Dalam kesempatan yang sama menyampaikan kebijakan Bupati Banjarnegara terkait dengan aksesbilitas yang sangat menunjang sarana menuju Destinasi/obyek wisata.
Dalam kesempatan yang sama Suprianto selaku Ketua Pokdarwis Dewi Sri menyampaikan bahwa Desa wisata Winong memiliki Destinasi Tubing irigasi untuk kelompok anak, Tubing sungai Rimbang untuk kelompok Dewasa, out bound anak danĀ Destinasi baru kali Rau ( flaying Fox, kolam renang, wisata tengah sawah saung istirahat dg khas menu cimplung singkong, klapa muda) -diens,18-
Kategori : budaya, Seputar Banjarnegara
Keyword :
Leave a Reply